ads
Bertemu Tim Cook, Jokowi Minta Apple Bangun Pabrik di Indonesia

Bertemu Tim Cook, Jokowi Minta Apple Bangun Pabrik di Indonesia

Smallest Font
Largest Font
Table of Contents

Perusahaan raksasa produsen ponsel iPhone, Apple memandang jika Indonesia masih mempunyai daya tarik sebagai negara tujuan investasi pada sektor industri manufaktur. Oleh karenanya, Apple menyatakan bakal mempertimbangkan apa yang disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) guna mendirikan pabrik mereka di Indonesia. 

Hal ini disampaikan oleh Tim Cook selaku CEO Apple saat konferensi pers setelah melaksanakan pertemuan bersama Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/4). 

Pada pertemuan tersebut, Tim Cook juga ditemani oleh Vice President Apple Lisa Jackson, Head Global Apple Nick Amman, Head Government Apple Elizabeth Hernandez dan juga Government Affair South East Asia Apple Mirza Natadisastra. 

Sementara, Presiden Jokowi ditemani oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie dan Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang, serta Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. 

“Pertemuan kami membahas soal permintaan Presiden supaya melihat ada pabrik manufaktur produk Apple di Indonesia ini, dan ini merupakan sesuatu yang memang dalam pertimbangan kami selama ini,” terang Cook seperti mengutip dari Kompas. 

Saat wartawan menanyakan soal peluang keuntungan apabila mendirikan pabrik di Indonesia, Cook menyebut jika daya tarik investasi di Indonesia sebenarnya tidak terbatas. Memang banyak negara yang memiliki iklim bagus untuk berinvestasi, dan Apple pun percaya Indonesia mempunyai potensi tersebut. 

Secara pribadi, Cook mengaku jika dirinya suka dengan Indonesia, terutama dari sisi atmosfer, budaya, semangat kalangan muda, keberagaman serta lingkungan yang sangat dinamis. Menurutnya, inilah kunci utama Indonesia untuk bisa menjadi lebih baik lagi di masa mendatang. 

Pihak Apple juga memaparkan bahwa mereka telah meresmikan Apple Developer Academy di Bali, di mana yang pertama telah dibuka di BSD City, Tangerang pada 2018 silam. Kemudian ada juga Apple Developer di Surabaya dan Batam. 

Cook pun berharap jika akademi pengembang ini akan mampu menciptakan ribuan ahli aplikasi untuk Apple Store yang nantinya bisa menarik perhatian pasar dalam negeri maupun internasional. 

Tidak Hanya Akademi

Menperin Agus Gumiwang menegaskan bahwa Presiden Jokowi meminta supaya Apple bisa menelurkan ide lain, selain pembangunan akademi pengembang. Misalnya saja seperti pembangunan pusat inovasi yang menggandeng universitas yang ada di Indonesia atau juga membangun pabrik manufaktur. 

Untuk itu, pihaknya pun bakal menindaklanjuti lebih jauh bersama dengan kementerian dan lembaga lain, untuk melakukan business matching dengan Apple. 

Kemenperin sendiri mengklaim sudah mempunyai data mengenai komponen ponsel hasil produksi dalam negeri, dan inilah yang nantinya bakal dibahas bersama Apple. 

“Apabila melihat yang ada di Vietnam, mereka itu membutuhkan waktu antara 15 sampai 20 tahun, Cina butuh 30 tahun agar punya rantai pasok industri manufaktur yang matang. Jadi siapa pun yang baru saja memulai membangun rantai pasok, bakal butuh waktu yang lama. Namun bukan berarti hal tersebut tidak mungkin. Tadi Tim Cook sudah mau dan berkenan untuk bangun manufaktur di Indonesia,” terang Agus seperti mengutip dari Kompas. 

Soale empat akademi pengembang yang telah dibangun Apple, hal tersebut sudah sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat sebelumnya, di mana empat akademi itu telah memenuhi sebanyak 35% porsi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dalam bentuk skema investasi. 

Sementara itu, Menkominfo Budi Arie menjelaskan jika dari sebanyak 360 unit komponen dalam satu unit perangkat iPhone, hanya ada dua unit komponen yang merupakan hasil produksi dalam negeri. Oleh karenanya, Jokowi pun berharap supaya Apple mau membangun lebih banyak rantai pasok komponennya di Indonesia. 

Tim Editor
Daisy Floren

Apa Reaksi Kamu?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow
ads
ads
ads